Dapur Multifungsi

dapur-multi-fungsiDapur Multifungsi. Dapur memang bagian terpenting untuk sebuah rumah. Apalagi untuk teman – teman yang suka masak, pasti dapur menjadi tempat favorit. Berbicara tentang dapur memang sangat menarik, mulai dari kegiatan masak – memasak, furniture , koleksi perabotan yang se abreg macamnya, juga pernak perniknya . Di jaman yang serba canggih dan modern seperti sekarang ini, fungsi dapur sedikit mengalami pergeseran. Ini menurut saya lho, karena tiap hari saya ngalamin. lho koq bisa?

Nah ini yang akan saya bahas.. siapa tahu teman – teman juga punya pengalaman yang sama. Ini yang paling menonjol. Kenapa? Karna saat ini banyak orang khususnya perempuan sangat menyukai media sosial seperti  Facebook, Twitter, Path dan lain – lain. Mungkin karna sudah ketagihan, banyak dari kita yang memasak sambil online. Apakah hanya update status baru, atau hanya melihat – lihat status teman kita. Kadang saya juga begitu..heheh. Rumah saya termasuk rumah mungil, maka dapur adalah menjadi tempat paling strategis untuk berbagai aktivitas.

Dapur saya berhubungan langsung dengan ruang keluarga, otomatis ketika saya sedang memasak atau menyiapkan makanan, mata saya sekaligus mengintip acara telivisi favorit. Belum lagi kalau adik – adik saya datang, pasti dapur menjadi tempat paling ramai. Kalau sudah begini, ada beberapa hal yang harus di perhatikan agar aktifitas apapun yang bisa di lakukan di dapur menjadi nyaman dan menyenangkan.
1. Lantai Usahakan lantai dapur selalu bersih, dan wangi dengan cara mengepel lantai setiap kita  selesi masak
2. Kompor Apapun jenis kompor kita, selalu bersihkan kompor secara berkala. Jangan sampai kompor kita terlihat jorok dan berkerak.
3. Washtafel Jangan sampai panci, wajan, dan alat – alat makan yang kotor kita biarkan menumpuk di dalam washtafel. Ini sangat mengganggu pemandangan. Usahakan langsung cuci perabotan setelah selesai di gunakan, ya..
4. Letakan sesuatu sesuai tempatnya. Ini wajib di lakukan agar dapur kita terlihat rapi dan cantik 5.Jangan menyimpan sampah jangan sampai menyimpan sampah ya.. hii, selain jorok dan menimbulkan bau tidak enak, juga bisa mendatangkan binatang seperti kecoa, Tikus, Semut dll.
5. Percantik dapur dengan bunga. Temen – temen bisa meletetakan bunga hidup atau buga plastik untuk mempercantik dapur.  Anda bisa meletakannya diatas meja makan, di atas lemari es atau di sudut – sudut tertentu – tertentu sesuai keinginan anda.

Itulah beberapa tips untuk dapur multifungsi dan dapur cantik versi saya. Kalau temen – temen punya tips lain seputar fungsi lain dapur, silahkan share disini ya.. Semoga bermanfaat..

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *